Review, Rekomendasi, Ost Anime, Anime News

Post Page Advertisement [Top]

Berikut adalah daftar rekomendasi anime season Winter 2017 yang mimin sangat rekomendasikan :D
Baiklah kalau begitu ini daftarnya:

1.

Akiba's Trip The Animation

Akiba's Trip The Animation

Sinopsis

Akihabara, sebuah kota yang memiliki banyak hal, mulai dari anime, game, maid, idol, barang bekas, hingga berbagai makanan murah. Semua orang yang datang ke kota ini akan disambut dengan ramah, baik seorang pendatang, maupun seorang master yang telah lama mengenal Akihabara. Jika kalian datang ke Akihabara, kalian akan menemukan seseorang yang memahamimu. Di kota ini kalian dapat melakukan bermacam-macam hal yang tidak mungkin kalian lakukan di kota lainnya. Bahkan kalian dapat menelanjangi tubuh dan jiwa kalian sendiri. Di tempat inilah kisah pertemuan seorang anak laki-laki dan perempuan dimulai.


2.

Ao no Exorcist: Kyoto Fujouou-hen

Ao no Exorcist: Kyoto Fujouou-hen

Sinopsis

Okumura Rin kembali melanjutkan perjuangannya dalam membasmi setan. Meskipun Rin mengetahui bahwa ia keturunan setan, namun ia memutuskan untuk menjadi Exorcist dan bertekat membasmi para setan demi membalas kebaikan ayah angkatnya yang telah berkorban untuknya. Cerita untuk musim kedua ini akan mengadaptasi Kyoto Impure King Arc.


3.

Demi-chan wa Kataritai

Demi-chan wa Kataritai

Sinopsis

Succubus, Dullahan, Wanita Salju dan Vampir. Mereka sedikit berbeda dengan kita para manusia, mereka adalah "Ajin" atau sering disebut "Demi". Keunikan dari masing-masing Demi-chan membuat seorang guru bernama Takahashi Tetsuo tertarik untuk mengetahui lebih mendalam tentang mereka.


4.

Fuuka

Fuuka

Sinopsis

Haruna Yuu adalah seorang remaja yang baru saja pindah ke kota. Ketika ia bermaksud keluar untuk membeli makanan, Yuu bertemu dengan Akitsuki Fuuka, gadis misterius yang tiba-tiba membanting handphone milik Yuu karena dikira ia mengambil foto celana dalamnya. Pertemuan itu merupakan awal dari perubahan kehidupan Yuu.


5.

Gintama (2017)

Gintama (2017)

Sinopsis

Seri anime Gintama yang mulai tayang pada 09 Januari 2017


6.

Hand Shakers

Hand Shakers

Sinopsis

Bertempat di "AD20XX", Osaka. Hand Shakers adalah pasangan yang dapat memanggil "Nimrodes", senjata sihir yang lahir dari jiwa yang terdalam ketika kedua tangan pasangan saling terhubung. Pasangan Hand Shakers yang dapat mengalahkan Hand Shakers lainnya, maka keinginan mereka akan terkabulkan. Pasangan Hand Shakers terbaik dapat bertemu dan menantang "Dewa".


7.

Kono Subarashii Sekai ni Shukufuku wo! 2

Kono Subarashii Sekai ni Shukufuku wo! 2

Sinopsis

Musim kedua dari anime Kono Subarashii Sekai ni Shukufuku wo!. Kisah petualangan di dunia alternatif yang menantang dengan ditemani oleh para gadis yang menawan, itu yang diharapkan Kazuma ketika terlempar di dunia alternatif. Tapi kenyataannya ia justru terlempar di dunia fantasi komedi dan dikelilingi oleh para gadis aneh. Bersama dengan Aqua, Megumin dan Darkness, mereka melanjutkan kembali perjuangan mereka untuk mengalahkan Raja Iblis.


8.

Masamune-kun no Revenge

Masamune-kun no Revenge

Sinopsis

Makabe Masamune, anak gendut yang sering diejek oleh gadis cantik bernama Adagaki Aki. Kesal karena selalu diejek, Masamune mulai memperbaiki dirinya agar jadi laki-laki baru yang dapat membalas perlakuan buruk Aki. Setelah beberapa tahun, Masamune berhasil bertransformasi jadi laki-laki populer dengan nilai sempurna dan terampil dalam olahraga. Namun ketika Masamune mencoba masuk ke kehidupan Aki untuk melancarkan serangan balasannya, keadaan justru jadi lebih rumit.


9.

One Room

One Room

Sinopsis

Seri pendek yang menceritakan para karakter yang dibesarkan dalam satu kamar.


10.

Youjo Senki

Youjo Senki

Sinopsis

Dalam peperangan, seorang gadis kecil berdiri di barisan depan. Gadis itu memiliki rambut berwarna pirang, bermata biru dan berkulit putih bersih. Gadis yang memerintah pasukannya dengan suara cadel seperti anak-anak itu bernama Tanya Degurechaff. Sebenarnya dia adalah salah satu pegawai kantoran paling elit di Jepang yang dilahirkan kembali sebagai seorang gadis kecil oleh makhluk misterius yang mengaku sebagai Tuhan. Gadis kecil yang menganggap efisiensi dan pekerjaan di atas segalanya ini membuatnya menjadi makhluk paling berbahaya di antara para penyihir dan tentara kerajaan.

Baiklah itulah tadi beberapa anime yang mimin rekomendasikan untuk kalian, oh iya asal kalian tahu tahun depan banyak anime Greget :v yang akan keluar seperti Attack on titan Season 2 dan lain lain.

Sumber Sinopsis: otakotaku

1 comment:

  1. konten nya keren, visit blog saya juga dong

    https://info-kokoro.blogspot.com/

    ReplyDelete

Bottom Ad [Post Page]